Pengusaha Pemula Pasti Butuh Panduan Ini!

July 17, 2020
Marketing

Mengawali sesuatu memang sulit, apalagi untuk memulai bisnis. Bisnis yang terkesan menakutkan dan cenderung kaku membuat sebagian orang untuk tidak mencoba bisnis dan menjadi seorang pengusaha  atau menundanya. Hal itu dikarenakan mereka masih belum mengerti kunci dasar untuk memulai suatu usaha. Berikut adalah beberapa panduan yang dapat digunakan untuk memulai dan mengatur bisnis online kamu.

Ubahlah Pola Pikir Jadi Seorang Pengusaha

Sama seperti melakukan hal lain dalam hidup, kamu harus memiliki pola pikir yang tepat untuk menjalankan bisnis. Memulai bisnis online bukanlah sesuatu yang hanya bisa dibaca dan dipelajari, ini adalah sesuatu yang harus dilakukan denga bekerja keras untuk menjaganya agar tetap berjalan dan terus menghasilkan keuntungan. Dengan sikap positif, tujuan yang jelas, dan keberanian untuk tidak pernah menyerah pada tujuan bisnis akan membuat bisnis kamu terus berkembang.

Lihat Audiens dan Pesaing

Pastikan untuk selalu melakukan banyak riset pada produk yang kamu buat. Lihatlah apa yang dilakukan pesaing, buat bagaimana kamu dapat melakukan lebih baik daripada mereka. Rencanakan bagaimana kamu dapat menawarkan pelanggan tentang kelebihan yang tidak ditawarkan oleh pesaing. Kenali audiens, cari agar kamu dapat memenuhi kebutuhan mereka dengan konten yang akan menarik perhatian mereka.

Domain dan Platform

Memiliki domain sangat penting karena pada dasarnya domain akan membawa identitas dan nama bisnis kamu. Disisi lain, ini akan membuat bisnis terlihat lebih lega dan profesional juga. Sangat mudah untuk mendapatkan domain bagi toko online kamu. Untuk memiliki domain sendiri kamu bisa membelinya di berbagai situs. Kamu juag akan mendapatkan jack point, karena selain alamat dan domain untuk toko online sendiri, kamu juga akan mendapatkan fitur-fitur penunjang bisnis online kamu.

Konten

Konten yang ditulis tentu akan berbeda antara bisnis kamu dan bisnis pesaing, tergantung bagaimana kreatifnya kamu menyampaikan pesan produk dan tema dari bisnis kamu. Ini benar-benar hanya tentang bagaimana kamu menulisnya tergantung pada niche  dan jenis audiens yang ingin ditarik.

Gaya penulisan harus menjadi cara pribadi kmau. Semua ini membutuhkan banyak percobaan dan kesalahan untuk mendapatkan konten berkualitas yang akan berfungsi. Semakin banyak konten yang dibuat dan dibagikan, semakin banyak pelajaran dan tren terbaik untuk bisnis kamu. Pastikan konten  menyoroti masalah konsumen dan solusi untuk itu. Jangan membosankan mereka, tetapi beri mereka cerita pendek yang bagus yang akan meyakinkan mereka bahwa produk kamu adalah apa yang mereka inginkan atau butuhkan.

Jaringan Pengusaha

Jadilah bagian dari komunitas! Coba jawab atau pecahkan pertanyaan orang, ini bisa membantu mereka memperhatikan kamu dan menjadi cara untuk memperkenalkan produk kamu kepada mereka. Juga bergabung dengan forum dengan niche dapat membantu kamu mendapatkan lebih banyak keterlibatan. Kamu juga dapat mencari blog dengan niche dan berkomentar di sana untuk terlibat dengan orang lain. Pastikan untuk keluar dan terus bertemu dan berbicara dengan orang baru.

Tumbuhkan dan Tingkatkan Jiwa Pengusaha

Setelah  mendapatkan pengaturan bisnis kamu, langkah selanjutnya adalah menumbuhkan dan meningkatkan bisnis sehingga tidak luntur di pasar. Agar ini terjadi, perlu mempelajari hal-hal baru dan meningkatkan keterampilan kamu. Bergabunglah dalam seminar bisnis dan pelatihan yang akan menguntungkan bisnis  dan untuk pengembangan pribadi sendiri.

Seperti pada penjelasan di atas , mendirikan bisnis online bukanlah kesuksesan dalam semalam. Dibutuhkan perencanaan yang tepat, terus-menerus berusaha dan belajar untuk menumbuhkan bisnis dan menjadikannya sukses. Semoga berhasil!

Alvia Fahrani Sani

I am passionate about self improvement and to empower myself and my teammates to bring the best out of them

abilities, really like playing games, photographing footage in games, and writing

Related Posts

Stay in Touch

Thank you! Your submission has been received!

Oops! Something went wrong while submitting the form